Jengga adalah mainan menyusun kayu sehingga membentuk tower atau menara. Terdiri dari 18 lapis atau lantai. Masing-masing lantai terdiri dari 3 bilah papan. Bisa dimainkan oleh banyak orang. Mulai usia 8 tahun. Permainan ini sangat populer di Eropa.
Di Indonesia, berdasarkan pengalaman saya berjualan di beberapa mall di Jakarta, belum banyak yang tahu permainan ini. Kecuali mereka yang pernah ke luar negeri atau di kasih tahu temennya yang dari luar negeri. Dan mereka selalu meminta saya, jika mainan ini ada stocknya, mereka minta di beritahu.
Cara bermain :
Susunlah balok-balok tersebut bersilangan. Tarik satu keping papan, yang mana saja. Lalu letakkan di atas menara.
Susunlah hingga menara semakin tinggi yang berarti semakin mudah goyah.
Oops. How tall is tall? You'll find out when the tower falls!!!
Susun lagi seperti semula.
Mainan ini berdasarkan logika dan konsep bangunan. Kita belajar keseimbangan dan menyeimbangkan serta konsentrasi.
Material : Kayu
Harga Rp 80.000,- (di luar ongkos kirim).
Hubungi : Pipit 021-3216 4968.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar