Saya sedang tertarik menanam pohon, atau setidaknya mau tahu dulu tentang pohon dan bunga-bungaan. Yang pertama dibahas adalah mawar. Siapa sih yang tidak kenal mawar? Kalau lagi jatuh cinta, maka yang dipilih adalah mawar merah untuk mengungkapkan isi hati. Mau ngomong sudah grogi duluan. Kalau di pesta-pesta pernikahan, maka mawar bertebaran di sana sini, menambah indah dan romantis suasana. Parfum mawar juga disukai orang, apalagi jika dipadu dengan aroma bunga-bungaan lain. hmmm. Bahkan untuk orang Indonesia, sampai meninggal pun kuburan ditaburi mawar.
Mawar ternyata punya sejarah panjang dalam kehidupan manusia. Mulai dari jaman Roma atau jaman terdahulu lagi. Tentu saja mawar jaman dulu tidak secantik jaman sekarang. Tetapi wanginya luar biasa. Para breeder atau pemulia tanaman menyilang-nyilangkan mawar-mawar liar sehingga jadilah mawar modern seperti sekarang ini. Sayang, mawar modern wanginya terlalu halus sehingga hanya samar-samar saja.
Mau tau lengkapnya? Klik saja di blog saya khusus mawar yaitu http://www.roses-are-lovely.blogspot.com/ . Kenapa khusus? Karena cerita mawar panjang sekali. Tidak cuma sejarah mawar, tetapi juga tipe-tipe mawar baik liar maupun modern. Cara menanam dan merawat mawar, hingga handicraft berbentuk mawar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar